Kalziting, Inovasi Digital RSUD R. Syamsudin, SH Raih Juara II Best of The Best KIKS 2024
SUKABUMI, PASUNDAN TODAY – RSUD R. Syamsudin, SH kembali meraih prestasi dalam bidang inovasi. Pada Kompetisi Inovasi Kota Sukabumi (KIKS) tahun 2024, inovasi Kalkulator Gizi dan Stunting (Kalziting) berhasil meraih Juara II kategori Best of The Best Inovasi di Kota Sukabumi. Penganugerahan juara KIKS tahun 2024 disampaikan pada kegiatan upacara Hari Sumpah Pemuda tanggal 28 Oktober 2024 di Balai Kota Sukabumi.
Kalziting, sebuah inovasi yang digagas oleh Bd. Reni Eka Lestari, merupakan transformasi digital dari penghitungan kurva z score. Alat ini berfungsi sebagai penentu status gizi anak dan dilengkapi dengan upaya pencegahan stunting. Kalziting dirancang untuk mempermudah tenaga kesehatan dalam menentukan status gizi anak serta langkah intervensi yang tepat. Aplikasi ini juga dapat diakses oleh masyarakat dan orang tua untuk memantau perkembangan status gizi anak mereka dan dilengkapi dengan materi edukasi.
Aplikasi Kalziting tersedia di Google Play Store dan dapat diunduh pada smartphone berbasis Android.
Yanyan, Plt. Direktur RSUD R. Syamsudin, SH, menyampaikan bahwa inovasi merupakan komitmen utama dan bagian penting dalam tata kelola RSUD R. Syamsudin, SH. Hal ini sejalan dengan amanat Undang-Undang Kesehatan Nomor 17 Tahun 2023 untuk mewujudkan tata kelola rumah sakit dan tata kelola klinis yang baik.
“RSUD R. Syamsudin, SH telah membangun ekosistem untuk mendorong inovasi secara berkelanjutan. Ini termasuk penerapan kebijakan tentang inovasi, pembentukan tim inkubasi inovasi, dan penyelenggaraan festival inovasi internal setiap tahun. Kami juga memfasilitasi pendaftaran inovasi sebagai hak kekayaan intelektual (HAKI) ke Kemenkumham,” ujar Yanyan.
Pada tahun 2024, RSUD R. Syamsudin, SH juga mempresentasikan dua inovasi lainnya dalam Inovatif Governance Award (IGA), yaitu Inovasi Konseling dan Pemberian Informasi Obat secara Online (KOPI Online) dan Inovasi Modifikasi Bentuk Makanan Pokok untuk Meningkatkan Asupan Makan Anak Usia 1-6 Tahun (SIBENTO MAMA). Selain itu, inovasi Layanan Informasi Pasien ICU Terkini (LASMINI) juga dipresentasikan di hadapan Komisioner Informasi Jawa Barat untuk penilaian peringkat pemerintah daerah terinformatif.
Prestasi yang diraih RSUD R. Syamsudin, SH dalam KIKS 2024 menunjukkan komitmen rumah sakit dalam mengembangkan inovasi untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan menjawab tantangan di bidang kesehatan, khususnya dalam upaya pencegahan stunting. Di bawah kepemimpinan Yanyan, RSUD R. Syamsudin, SH terus berinovasi dan berkomitmen untuk memberikan pelayanan kesehatan yang prima bagi masyarakat.
Penulis : M Abdul Azizi
Share this content:
Post Comment