Siklon Tropis Krathon di Laut Filipina, BMKG: Tidak Berdampak pada Indonesia

Jakarta, PASUNDANTODAY – Berdasarkan informasi terkini dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melalui media sosial, Siklon Tropis Krathon saat ini terpantau di Laut Filipina dengan kecepatan angin maksimum 55 knots dan tekanan udara minimum 985 hPa.
 
BMKG menegaskan bahwa siklon tropis ini tidak diprediksi akan berdampak pada wilayah Indonesia. Meskipun berpotensi menimbulkan hujan lebat, angin kencang, dan gelombang tinggi di wilayah sekitar Laut Filipina, jalur pergerakannya tidak mengarah ke wilayah Indonesia.
 
Masyarakat diimbau untuk tetap tenang dan memantau informasi resmi dari BMKG melalui kanal-kanal komunikasi resmi mereka.

Share this content:

Post Comment