Akibat Longsor Jalan di Kampung Sela Awi Pabuaran terputus

Sukabumi, PASUNDAN TODAY – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi mencatat bahwa beberapa kecamatan di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, dilanda bencana tanah longsor dan angin puting beliung. Salah satu kecamatan yang terdampak adalah Kecamatan Pabuaran.
Pada hari Kamis, 16 November 2023, sekitar pukul 06.30 WIB, terjadi longsor di Kp. Sela awi, Desa Sukajaya, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi. Kejadian ini disebabkan oleh hujan deras yang mengguyur daerah tersebut dan kontur tanah yang labil. Akibat longsor ini, akses jalan di lingkungan Kp. Sela awi terputus, dan sekitar 6 kepala keluarga terisolasi.
BPBD Kabupaten Sukabumi telah melakukan asesmen terhadap kejadian ini dan berkoordinasi dengan pihak terkait, seperti P2BK, TAGANA, Pemdes, Pol PP, Porkopimcam, babinkhamtibmas, dan babinsa. Masyarakat juga telah dihimbau untuk tetap waspada terhadap potensi longsor, mengingat curah hujan yang semakin tinggi.
Rida Agung Yogaswara Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK)  Saat ini, timnya sedang melakukan kajian terkait kerugian materiil yang diakibatkan oleh kejadian ini. Pihaknya memerlukan peralatan Evakuasi “diperlukan boronjong dan karung sebagai kebutuhan mendesak untuk penanganan dan pemulihan daerah yang terdampak.” Tutur Rida
Meskipun belum ada laporan mengenai korban jiwa atau korban yang mengungsi, situasi di lapangan masih sulit. Jalan di Kp. Sela awi belum bisa dilalui, dan rencananya akan dibangun jembatan sementara untuk mengatasi masalah tersebut.” Kata Rida
Lanjutnya, Laporan ini diharapkan dapat menjadi bahan pertimbangan yang lebih lanjut dalam penanganan dan pemulihan daerah terdampak. Kami akan terus memantau perkembangan situasi dan memberikan informasi tambahan jika ada pembaruan.” Tutupnya

Share this content:

Post Comment