Antisipasi Bencana, TNI dan Masyarakat Hijaukan Bantaran Sungai
Sukabumi, PASUNDAN TODAY – Bertempat di Kp. Babakan RT 01 / RW 04, Desa Jambenenggang, Kecamatan Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi, dilakukan pembersihan dan penghijauan bantaran Sungai Cimandiri. Sabtu (1/12/2023).
Kegiatan ini dipimpin oleh Pasiter Kapten Inf. Ojang, yang mewakili Komandan Kodim 0607/ Kota Sukabumi, Letkol Inf Yudhi Hariyanto, S.Hub.Int. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menjaga agar bantaran Sungai Cimandiri tetap kokoh dan terhindar dari kerusakan akibat erosi. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk mengurangi risiko banjir dan longsor yang sering terjadi saat musim hujan. Pasiter Kapten Inf. Ojang juga mengingatkan masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan “Yah. Masyarakat dihimbau agar tidak membuang sampah ke sungai. juga saya mengajak semua orang untuk merawat pohon yang ditanam agar tumbuh subur dan memberikan manfaat bagi generasi mendatang.”ungkapnya
Lanjut Ojang. Personil dari Kodim 0607/ Kota Sukabumi bekerja sama dengan pemerintah desa dan masyarakat setempat. Mereka melakukan pembersihan bantaran sungai Cimandiri dan menanam total 400 pohon produktif, terdiri dari 200 pohon Alpukat, 100 pohon Sirsak, dan 100 pohon Jengkol.
“Kegiatan ini jadi momen yang sangat luar biasa karena dari berbagai elemen turut menghadiri kegiatan. Dari pejabat Kodim 0607/Kota Sukabumi, Pasi Intel Kapten Inf. Didik Marsudi, Pasi log Letda Inf. Soma, Danramil 0607-01/Sukaraja Kapten Inf Kasbulloh, Kepala Desa Jambenenggang, perwakilan KBT dari FKPPI, anggota Pramuka, dan masyarakat Jambenenggang. Keberadaan mereka dalam kegiatan ini menunjukkan dukungan dan kesadaran bersama untuk menjaga kelestarian lingkungan.”Tuturnya
Upaya yang dilakukan oleh masyarakat Sukabumi ini patut diapresiasi. Dengan menghijaukan bantaran Sungai Cimandiri, mereka tidak hanya melindungi diri mereka sendiri dari bencana alam, tetapi juga memberikan contoh positif bagi masyarakat lainnya. Semoga kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi daerah lain untuk melakukan tindakan yang serupa dalam menjaga keberlanjutan lingkungan.
Wartawan : Gina Lestari
Editor : Ajay
Share this content:
Post Comment